Liga Santri Nusantara
Bupati Dompu: Liga Santri Jadi Alat Membangun Raga Para Santri

Bupati Dompu H Bambang Yasin (santrinews.com/ist)
Dompu – Bupati Dompu H Bambang Yasin berharap Liga Santri Nusantara (LSN) bisa menjadi contoh dalam membangun kemajuan olahraga khususnya di Kabupaten Dompu.
“Liga Santri Nusantara ini harus menjadi contoh untuk membangun kembali olahraga Dompu, dan umumnya Kepulauan Sumbawa,” tegasnya saat sambutan pembukaan Kickoff LSN Regional NTB III di Lapangan Pantapaju, Dompu, Senin, 5 September 2016.
Bambang juga berharap perhelatan LSN dapat melahirkan generasi pemain yang memilik skil dan sikap amanah sehingga bisa menjadi nilai lebih dari pembinaan olahraga sepakbola yang lain. “Untuk anak-anak santri yang bermain junjung tinggi sportivitas, “ pesannya.
Karena itu, Bambang berharap Liga Santri dijadikan Kalender Nasional oleh Menteri Pemuda dan Olahraga. Bambang Yasin juga berharap dengan digelarnya LSN ini, bisa menjadi wadah santri untuk menjaga kesehatan raganya, sedangkan pembangunan jiwa dilakukan di pesantren.
“Kita berharap Liga Santri bisa menjadi alat untuk membangun raga para santri melalui olahraga, dan pembangunan jiwa santri melalui pengetahuan agama di pesantren,” harapnya.
LSN Regional NTB III diikuti oleh 24 pondok pesantren. 5 pesantren dari Kecamatan Manggelewa, 2 pesantren dari Kecamatan Wuja, 4 pesantren dari Kecamatan Pekat, 1 dari Kecamatan Hu’u, dan Kecamatan Pajo juga diwakili 1 pesantren. (shir/onk)