Konferwil Ansor
Bursa Ketua Ansor Jatim, Ra Ghufron Memecah Rivalitas Gus Abid Versus Gus Syafiq

Ahmad Ghufron Sirodj alias Gus Ghufron (kiri) bersama Ketua Umum PP GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas alias Gus Yaqut (santrinews.com/istimewa)
Surabaya – Di tengah rivalitas antara Moh Abid Umar Faruq (Gus Abid) dan Syafiq Syauqi (Gus Syafiq) dalam kontestasi posisi ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur periode 2019-2023, kini muncul nama baru Ahmad Ghufron Sirodj alias Ra Ghufron.
Ra Ghufron didorong oleh sedikitnya lima Pimpinan Cabang (PC) dan beberapa Pimpinan Anak Cabang (PAC) untuk maju dalam Konferensi Wilayah (Konferwil) Gerakan Pemuda Ansor Jatim yang akan digelar di Pondok Pesantren Sabilur Rosyad, Kota Malang, pada 28 Juli 2019, dua pekan depan.
Adalah Ketua PC GP Ansor Situbondo, Yogie Kripsian Sah yang mendorang Ra Ghufron untuk maju. Yoqie menilai, Ra Ghufron sebagai sosok yang memiliki ide, gagasan dan visi-misi serta karakter kepemimpinan yang mampu menjawab kebutuhan organisasi.
“Karena melihat kebutuhan organisasi ke depan diperlukan sosok yang tuntas kaderisasi, dan punya militansi dalam mengelola organisasi. Itu ada di sosok Ra Ghufron,” kata Yogie memberi alasan dukungannya, Jumat, 12 Juli 2019, malam.
Baca juga: Kirab Satu Negeri, GP Ansor Gelorakan Kebangsaan dari Papua
Tak hanya mendorong, Yogie bahkan sudah menyiapkan surat rekomendasi dari Pimpinan Cabang (PC) dan 17 Pimpinan Anak Cabang (PAC) di bawah koordinasinya, untuk memberikan dukungan penuh kepada Ra Ghufron.
Hal senada disampaikan Ketua PC GP Ansor Kota Kediri, Wazid Khusni. Menurutnya, Ra Ghufron merupakan kandidat alternatif. Selain punya gagasan kuat, Wazid meyakini kehadiran ‘jagoannya’ itu bisa memecah kebuntuan.
“Ra Ghufron bisa berkomunikasi dan diterima oleh kedua kandidat lainnya (Gus Abid dan Gus Syafiq),” tegasnya.
Baca juga: Ansor Jatim Dukung Langkah NU Inisiasi Islah Nasional
Sama dengan Yogie, Wazid juga mengaku tengah membangun komunikasi dengan cabang-cabang yang lain untuk memberikan dukungan serupa kepada Ra Ghufron. Selain Situbondo dan Kota Kediri, tiga cabang lainnya yang sudah memberikan adalah Pamekasan, Madiun, dan Bangil.
Tak hanya dari PC, Ra Ghufron juga didorong sejumlah ketua PAC yang PC-nya justru mendukung calon lainnya. Dia dinilai sosok yang menapaki proses kaderisasi dari bawah.
Ketua PAC Ansor Beji, Cabang Bangil, Hasan Ubaidillah, misalnya. Menilai Ra Ghufron sosok visioner, yang tercermin dari visi-misinya jika kelak terpilih jadi ketua Ansor Jatim.
“Ra Ghufron bertekad untuk kembali melakukan konsolidasi organisasi, memaksimalkan manajerial organisasi, memperkuat jaringan serta memberdayakan kader. Ini merupakan itikad baik untuk membangun Ansor ke depan,” jelasnya.
Baca juga: Gus Syafiq Menguat Jadi Calon Tunggal Ketua Ansor Jatim
Di Gerakan Pemuda Ansor, Ra Ghufron bukan orang baru. Putra KH Sirodj Ahmad, pengasuh pondok pesantren Miftahul Ulum, Kebun Wangi, Nagasari, Sampang, Madura, itu dipercaya menjadi Sekretaris Nasional Badan Ansor Anti Narkoba (Baanar) PP GP Ansor sejak 2016.
Ia aktif berorganisasi sejak duduk di bangku SMP. Kuliah di Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, ia semakin aktif di organisasi intra maupun ekstra kampus, BEM dan PMII. (us/hay)