Enam Kader Rebut Posisi Ketua Pemuda Muhammadiyah Jatim
Sidoarjo – Sebanyak 6 kandidat Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jawa Timur meramaikan musyawarah wilayah (Muswil) ke-15, di gedung aula autorium Muhammadiyah Sidoarjo, Sabtu 9 Mei 2015.
Mereka adalah Khoirul Anam (Surabaya), Wahyudin Ahmadi (Lamongan), Sholihul Huda (Sidoarjo), Pradana Boy (Malang), Ahmad Anis (Jember), dan Dikky Syadqomullah (Surabaya).
Para kandidat maksimal berusia 40 tahun. Para kandidat tersebut memiliki peluang yang sama. Sebab, masing-masing mempunyai kelebihan, jaringan dan pengaruh serta kelemahan yang sama.
Ketua seksi acara Muswil Muhammadiyah, Hairul Warisin berharap, sosok ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jatim yang terpilih nanti harus bisa membentengi akidah generasi muda dari radikalisme, ISIS, Syiah dan lain sebagainya.
“Harapannya bisa berdakwa atas islam rahmatal lil alamin, bisa membawa islam berkemajuan dan unggul serta mempunyai koneksi yang bagus,” kata Hairul, Jumat 8 Mei 2015.
Selain itu, lanjut Hairul, ketua terpilih nanti juga harus menjaga netralitas dan independensi.
Acara Muswil akan diikuti oleh 1500, terbagi dalam 38 kab/kota. Suara PDPM diambil 5 suara dan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (tingkat kecamatan) berhak atas 3 suara. (jaz/onk)