Pemerintah Aceh Tengah Gelar Final MTQ Keluarga
Banda Aceh – Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh, menggelar final Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Keluarga tingkat daerah setempat.
“Putaran final MTQ ini akan diikuti oleh 14 keluarga perwakilan kecamatan,” kata Kepala Dinas Syariat Islam Aceh Tengah, Alam Syuhada di Takengon, Sabtu, 10 Oktober 2015.
Ia menjelaskan dalam kegiatan tingkat kabupaten tersebut seluruh kecamatan di daerah Dataran Tinggi Gayo itu ikut ambil bagian.
Bupati Aceh Tengah, H Nasaruddin mengapresiasi langkah yang telah dilakukan oleh panitia hingga MTQ memasuki putaran final, termasuk pihak LPTQ Aceh Tengah yang telah menyusun ketentuan dalam penyelenggaraan MTQ Keluarga.
“MTQ keluarga yang dilaksanakan ini salah satu upaya mewujudkan masyarakat Qurani yang selalu dekat dan mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.
Menurut dia dengan MTQ keluarga itu nantinya juga akan memotivasi masyarakat untuk belajar dan memelajari Alquran.
“Kami berharap setiap keluarga menjadi tempat belajar dan wadah mengamalkan serta mendakwahkan Alquran,” kata Nasaruddin.
Pemkab Aceh Tengah menyediakan paket umrah satu keluarga bagi pemenang MTQ keluarga dan pada tahun selanjutnya Pemkab akan terus meningkatkan kegiatan tersebut. (shir/Ant)