Virus Corona
Masih Pandemi, Panitia Batalkan Haul Akbar Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani

Tangerang – Haul Akbar ke-62 Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani, di Pondok Pesntren Al Istiqlaliah Cilongok, Tangerang, Banten, pada 2020 ini resmi dibatalkan, mengingat kondisi pandemi Covid-19.
Sekretaris Panitia Haul Akbar, Agung Permana mengatakan, panitia panitia awalnya mengundang jamaah untuk hadir.
“Panitia meralat agar jamaah untuk haul tahun ini tidak perlu hadir,” kata Agung, dalam keterangan tertulisnya, Senin, 23 Nopember 2020.
Ia mengatakan, kegiatan haul akan dialihkan secara daring. Jemaah cukup hadir di rumah masing-masing, karena akan disiarkan secara live melalui stasiun Banten TV, pada Ahad, 29 Nopember 2020, pukul 07.00-10.00 WIB.
Pembatalan ini, kata Agung, diputuskan mengingat situasi masih dalam masa pandemi Covid-19, yang masih sangat berbahaya bagi kesehatan jamaah bila semua datang ke lokasi acara dan berkumpul seperti tahun-tahun sebelumnya yang biasanya dihadiri ribuan jamaah.
Agung menyampaikan agar jamaah bisa memaklumi keputusan tersebut agar tidak terjadi kerumunan yang menimbulkan potensi penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Tangerang.
“Mohon dimaklum dan pengertian para jemaah untuk tidak hadir langsung,” pungkasnya. (red)