Pemakaman Bupati Bima Diiringi Ribuan Warga

Bupati Bima H Ferry Zulkarnain, semasa hidupnya (dok/santrinews.com)
Bima – Bupati Bima H Ferry Zulkarnain dimakamkan dengan upacara militer yang dipimpin langsung oleh Gubernur Nusa Tenggara Barat M. Zainul Majdi, Jumat 27 Desember 2013. Ribuan warga Bima tampak melepas jenazah sang Bupati.
Proses pemakaman Ferry dimulai pukul 08.00 WITA. Jenazah dilepas dari rumah duka untuk disalatkan lebih dulu di Masjid Sultan Bima yang terletak sekitar 50 meter dari rumah duka. Usai disalatkan, jenazah diberangkatkan menuju lokasi pemakaman.
Suasana haru terasa saat iring-iringan warga berjalan mengikuti keranda jenazah. Di sepanjang jalan menuju pemakaman, ribuan warga terlihat menanti di tepi jalan. Warga bahkan tak keberatan berjalan kaki 2 kilometer untuk mengantarkan jenazah bupati mereka ke tempat peristirahatan terakhirnya.
Antusiasme warga yang tinggi membuat petugas kewalahan. Warga, seperti dilansir Vivanews, tampak berdesak-desakan agar bisa berdekatan dengan keranda jenazah.
Akhirnya dalam upacara pemakaman yang berlangsung pukul 09.30 WITA, Ferry Zulkarnain dimakamkan di Kompleks Pemakaman Kesultanan Bima Danatraha.
Ferry merupakan putra asli Bima yang pertama kali menjadi bupati di daerahnya sendiri. Ketua Dewan Pimpinan Daerah Demokrat Bima itu terpilih menjabat sebagai bupati selama dua periode bertutur-turut.
Ia wafat dalam usia 49 tahun Kamis kemarin karena kelelahan setelah memantau banjir di Bima. Almarhum meninggalkan seorang istri dan dua orang anak. (ahay)