MTQ XXV Jawa Timur 2013

Wakil Bupati Sampang Lepas 45 Kafilah

Kepala Dinsosnakertrans Sampang H Abdul Malik Amrullah (Dok/Santrinews.com)

Sampang – Sebanyak 45 kafilah Musabaqah Tilawetil Qur’an (MTQ) asal Kabupaten Sampang, resmi diberangkatkan Senin, 17 Juni 2013, untuk mengikuti MTQ XXV tingkat Provinsi Jawa Timur, di Surabaya.

Pemberangkatan mereka dilepas langsung oleh Wakil Bupati Sampang Fadhilah Budhiono, disaksikan Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) dan Kementerian Agama setempat.

Kepala Dinsosnakertrans Sampang H Abdul Malik Amrullah mengatakan, 45 peserta MTQ tersebut merupakan hasil saleksi di tingkat Kabupaten Sampang. Sebelum diberangkatkan mereka sudah dibekali dengan pembinaan selama 6 bulan, dan mereka juga pernah meraih juara 1 dan 2 lomba MTQ di tingkat kabupaten.

“Peserta MTQ yang ikut lomba tingkat Jawa Timur tadi dilepas oleh Wakil Bupati Sampang untuk mengikuti lomba Tilawatil Qur’an di Surabaya. Mereka mulai berkompetisi mulai besok sampai tanggal 28 Juni nanti,” ujarnya.

“Kami berharap mereka dapat meraih juara umum dan membawa nama baik Sampang,” sambungnya.

45 peserta itu terdiri dari beberapa kategori yang diikutkan sesuai dengan bidangnya masing-masing. “Semoga saja peserta yang kita kirim dapat meraih juara umum,” pungkas Malik penuh harap. (ari/ahay).

Terkait

Daerah Lainnya

SantriNews Network