LTN NU Jatim Nobatkan Agus Sunyoto Sebagai Pahlawan Literasi Nusantara

Kiai Ng H Agus Sunyoto

Surabaya – Tepat pada malam 18 Ramadlan, Lembaga Talif wan Nasyr Nahdlatul Ulama (LTN NU) Jawa Timur melakukan rapat konsolidasi di kantor PWNU Jatim jalan masjid Al Akbar Timur 9 Surabaya.

Dalam rapat konsolidasi dibahas beberapa program internal LTN NU sekaligus merumuskan beberapa keputusan. Diantaranya penetapan almarhum Kiai Ng H Agus Sunyoto sebagai Pahlawan Literasi Nusantara.

Ketua PW LTN NU Jatim A Najib AR menyatakan, perlu adanya sebuah penghargaan terhadap tokoh NU. Salah satunya Agus Sunyoto. Ia Pengasuh Pesantren Tarbiyatul Arifin Malang. Karena jejak yang tertulis tak akan mudah hilang. Juga sebagai contoh kader NU yang berhasil dalam dunia literasi.

Selanjutnya, akan diadakan penulisan terkait jejak dan peran literasi oleh LTN NU Jatim untuk mengenang kiprah Kiai Agus Sunyoto sebagai Ketua Lesbumi PBNU.

“Hal ini sebagai bentuk penghormatan LTN NU Jawa Timur atas kecintaan beliau terhadap literasi, seni, dan tokoh sejarah di Nahdlatul Ulama,” paparnya.

Dengan disaksikan seluruh pengurus LTN NU Jatim, usulan ini harus segera diresmikan. Karena LTN NU merupakan lembaga pusat karya literasi, yang harus bisa menghargai kader-kader NU produktif dalam penulisan seperti Agus Sunyoto.

“Semoga lahir santri potensial yang bisa mewarisi keilmuan beliau. Jasadnya meninggalkan dunia tetapi karyanya tetap abadi. Sebagai bekal lahirnya kader-kader cinta literasi, seni, sejarah dari kalangan NU,” pungkasnya.

Kiai Agus Sunyoto meninggal dunia pada Selasa, 27 April 2021, di Rumah Sakit Angkatan Laut dr. Ramelan Surabaya.

KH Agus Sunyoto lahir di Surabaya, 21 Agustus 1959 dan dikenal sebagai sosok budayawan yang produktif menulis.

Salah satu karyanya ialah buku Atlas Wali Songo yang mengisahkan penyebaran agama Islam di Nusantara. Ia berusaha meyakinkan publik bahwa Wali Songo adalah fakta sejarah, bukan sekadar dongeng. (diah/onk)

Terkait

Nasional Lainnya

SantriNews Network