Rizal Ramli: Gus Dur Pembela Minoritas yang Tertindas, Bukan yang Menindas

Rizal Ramli saat mendampingi Gus Dur dalam suatu acara (santrinews.com/istimewa)

Jakarta – Mantan Menko Perekonomian era Presiden KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Rizal Ramli menegaskan bahwa Gus Dur adalah sosok yang berani pasang badan untuk kaum minoritas. Gus Dur akan membela kelompok minoritas yang mendapatkan perilaku diskriminasi.

“Gus Dur itu pembela minoritas, tapi minoritas yang tertindas bukan minoritas yang berkuasa,” kata Rizal Ramli di acara “Tahlil dan Manaqib Gus Dur” di Kantor DPP PKB, Jakarta, Selasa.

Rizal mengungkapkan komitmen Gus Dur pada kemajemukan, yang akhir-akhir ini justru menjadi isu yang mengemuka sejak munculnya kasus dugaan penistaan agama oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Menurut Rizal, kalau persoalan itu tidak segera diselesaikan maka akan menjadi beban dan hambatan di tahun mendatang.

Menurut dia, pemikiran Gus Dur yang visioner dapat menyelesaikan persoalan yang terjadi saat ini. “Setiap ada masalah kebangsaan, kita ingat pluralisme Gus Dur. Soal pluralisme, dan soal keberpihakan pada minoritas kita ingat Gus Dur,” ujarnya.

Namun, menurut Rizal, Gus Dur tidak akan membela kaum minoritas apalagi mereka yang suka menindas. Apalagi kaum minoritas yang suka melakukaan penggusuran terhadap rakyat kecil.

“(Gus Dur) bukan pembela minoritas yang kuat. Yang gusur sana gusur sini, nggak simpati sama rakyat,” tegasnya. “Toleransi itu bukan hanya dilakukan oleh yang mayoritas, tapi juga yang minoritas,” tegasnya menambahkan. (shir/onk)

Terkait

Nasional Lainnya

SantriNews Network