BJ Habibie Wafat
Liang Makam BJ Habibie Sudah Lama Disiapkan di Samping Ainun

Jakarta – Presiden ke-3 Republik Indonesia, Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie meninggal di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Rabu, 11 September 2019, pukul 18.05 WIB. Jenazah almarhum akan dimakamkan di Taman Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan, negara menyiapkan pemakaman yang akan dilakukan pada Kamis, 12 September 2019, besok. Liang makam juga sudah disiapkan sejak lama di TMP Kalibata.
Habibie akan dimakamkan di samping makam istrinya, Hasri Ainun Besari atau Ainun Habibie.
“Sudah disiapkan pemakaman di sebelahnya Ibu Ainun Habibie di slot 120-121,” kata Praktikno di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Pratikno mengatakan, semua sudah disiapkan. Rencana, prosesi pemakaman akan dipimpin oleh Presiden Joko Widodo. Jokowi sendiri sudah menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya Habibie.
Habibe meninggal dunia di usia 83 tahun akibat penyakit yang dideritanya. Informasi mengenai Habibie meninggal dunia disampaikan putra Habibie, Thareq Kemal. Habibie telah menjalani perawatan intensif di rumah sakit sejak 1 September 2019.
Pria kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936 itu menikah dengan Hasri Ainun Besari pada 12 Mei 1962. Dari pernikahan itu, Habibie-Ainun dikaruniai dua orang putra, Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie.
Ainun meninggal di Munchen, Jerman, 22 Mei 2010. Ainun dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan. (us/onk)