Liga Santri Nusantara

Assalam FC Modung Juara I Liga Santri Zona Madura

Bangkalan – Kompetisi Liga Santri Nusantara (LSN) 2016 Regional Jatim IV Zona Madura sudah berakhir. Tim Pondok Pesantren Assalam FC Modung keluar sebagai juara satu setelah mengalahkan Ponpes Al Munawarah FC Kamal dengan sekor 2-1. Pertandingan digelar di Stadion gelora Bangkalan, Sabtu 3 September 2016.

Ketua LSN Regional Jatim IV KH Hasani Zubair mengatakan laga LSN zona Madura dari pembukaan hingga akhir pucak final berjalan lancar, dan selanjutnya menatap pada tiga kompetisi Jawa Timur dan Nasional bagi juara I, II dan III .

“Alhamdulillah, laga LSN berjalan dengan lancar dan sukses regional jatim IV, tentunya dengan banyak support dari pesantren dan Masyarakat,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan Ra Hasani sapaan-akrabnya, harapnya kedepan pada juara I, II dan III bisa maksimal pada ajang piala Gubernur Jawa Timur di Kediri. Dan bagi juara I, otomatis langsung masuk pada LSN Nasional di Solo Jawa Tengah.

“Kita harus optimis dari ketiga klub dari Zona Madura bisa Juara LSN Nasional dengan harapan semaksimal mungkin untuk mempersiapkan tim,” ujarnya.

Sementara manager Assalam FC Modung, Ahmad Syakir mengaku sangat bangga timnya bisa juara I Regional Jatim IV Zona Madura. Dengan harapan ini bisa melenggang ke nasional untuk meraih juara LSN.

“Untuk LSN regional jatim IV Madura ini kami hanya mempersiapkan tim dua minggu, untuk selanjutnya kami akan lebih maksimal karena laga Nasional,” pungkasnya.

Pada acara puncak final LSN Regional Jatim IV dihadiri Ketua RMI NU Bangkalan KH Nasih Aschal, Wakil Ketua PCNU Bangkalan KH Makki Nasir, Bupati Bangkalan RK Muh Makmun Ibnu Fuad, Kapolres Bangkalan AKBP Anissullah M Ridha, dan Ketua DPRD Bangkalan Imron Rosyadi.

Juara I LSN Regional Jatim IV Pondok pesantren Assalam FC Modung, Juara II Pondok Pesantren Al Munawarah FC Kamal dan juara III dari pesantren As Shonhaji Arosbaya. Ketiga juara mendapat penghargaan dan uang pembinaan. (mam/jaz)

Terkait

Daerah Lainnya

SantriNews Network