Beredar Foto Banser Cantik di Medsos

Banser cantik yang beredar di Medsos. (santrinews.com/rps)
Purworejo – Banser atau Barisan Ansor Serbaguna merupakan tenaga inti dari Gerakan Pemuda Ansor sebagai penggerak, pengemban, dan pengaman program sosial kemasyarakatan. Mereka harus disiplin dan memiliki dedikasi tinggi, ketahanan fisik dan mental yang tangguh, penuh daya juang dan dapat mewujudkan cita-cita GP Ansor dan kemaslahatan umum.
Dan biasanya Banser selalu identik dengan laki-laki. Namun kini telah muncul di media social Banser perempuan, bahkan terbilang cantik. Keberadaan gambar mereka mengundang penasaran berbagai kalangan, termasuk di internal Banser sendiri.
Adalah Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kota Purworejo Jawa Tengah menggunggah foto Banser wanita cantik di akun beberapa waktu berselang. Postingan tersebut tentu saja mendapat respon dari banyak pihak, “Apa ada Banser seorang perempuan?” kata salah seorang penanya.
Marsruri Budi Subhan yang juga pegiat NU memberikan komentar: “Subhanalloh orang cantik- cantik banget pada mau berjuang lewat Ansor.Semoga sukses dunia akhirat.”
Sumber di internal Ansor mengemukakan bahwa sudah ada pembahasan tentang Banser perempuan setahun terakhir.
Banser sendiri memiliki pola hubungan instruktif, koordinatif dan konsultatif baik secara vertikal maupun horisontal di seluruh satuan koordinasi melalui Pimpinan GP Ansor. Mereka bertugas menjaga kegiatan keagamaan dan sosial kemasyarakatan untuk pembangunan, pengamanan lingkungan serta kegiatan bela negara.
Tanggungjawab Banser juga sangatlah mulia seperti menjaga, memelihara, menjamin kelangsungan hidup dan kejayaan organisasi khususnya dan terutama bagi keluarga Nahdlatul Ulama, serta bersama dengan kekuatan bangsa lain untuk tetap menjaga dan menjamin keutuhan bangsa dari segala ancaman, hambatan, gangguan dan tantangan. (nabil)