Banjir
Kartu Unas Terendam
“Demikian ikhtiar yang dilakukan pihak sekolah sia-sia, karena ketinggian air tidak seperti biasanya.” Kepala Sekolah SMPN 6 Sampang, Siti Sofiatun.
Sampang – Lantaran diterjang banjir bandang, banyak dokumen penting milik beberapa sekolah di Kabupaten Sampang rusak terendam oleh air. Yang lebih memprihatinkan, kerusakan juga melanda kartu ujian nasional (Unas) menjelang dilaksanakannya Unas pertengahan April 2013 mendatang.
Kerusakan kartu Unas ini terjadi di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 6 Sampang. Pantauan di lokasi, beberapa guru dengan dibantu oleh siswa mulai membeber kartu ujian ini di atas meja dengan
harapan bisa dikeringkan dengan terik matahari.
Siti Sofiatun, Kepala SMPN 6 Sampang saat ditemui mengatakan, sebelum banjir datang, pihaknya sudah berupaya menyelamatkan dokumen penting itu. Namun karena tingginya air dan derasnya arus, beberapa dokumen tetap basah.
“Kartu ujian dan beberapa dokumen penting sudah kami letakkan ditempat yang menurut kami aman, kendati demikian ikhtiar yang dilakukan pihak sekolah sia-sia, karena ketinggian air tidak seperti biasanya,” ucap Siti, Kamis, 11 April 2013 seperti dikutip Beritajatim.com.
Akibat kejadian ini, pihak sekolah langsung melakukan koordinasi dengan dinas pendidikan setempat. “Oleh Dinas Pendidikan, kami dihimbau untuk segera membuat berita acara kerusakan kartu ujian ini, katanya akan diusulkan ke provinsi untuk dibuatkan duplikatnya,” kata Siti menjelaskan.
Selain kartu ujian, kerusakan juga terjadi pada beberapa data penting sekolah. Antara lain buku-buku paket pelajaran. Informasi yang berhasil dihimpun beritajatim.com, kerusakan beberapa dokumen penting ini tak hanya menimpa SMPN 6 saja, tercatat sebanyak 74 sekolah juga mengalami hal yang sama. (saif/ahay).