Peringati Hari Perempuan Internasional, Kopri PMII Bandung Isi Dialog dan Kreasi Seni

Bandung – Korps PMII Puteri Kota Bandung mengisi International Women Day dengan Warga Desa Marga Mekar Kecamatan Pangalengan, Rabu 8 Maret 2017. Kegiatan terselenggara atas kerjasama dengan berbagai organisasi diantaranya AGRA Pangelangan, SERUNI Pangalengan dan Buruh Migran Indonesia.
Kegiatan diisi dengan berbagai kegiatan produktif seperti dialog bersama masyarakat dan ditutup dengan kreasi seni dari organisasi penyelenggara dan perwakilan masyarakat.
Lam – lam selaku Ketua Korps PMII Puteri Kota Bandung menjelaskan, kegiatan diskusi bersama masyarakat diantaranya terkait persoalan yang sedang terjadi di masyarakat dan International Women Day.
Isi diskusi terkait peranan organisasi mahasiswa yang tetap setia terhadap perjuangan masyarakat yang tertindas.
Kegiatan ini disambut baik oleh pihak Warga Desa Marga Mekar Kec. Pangalengan, suasana keceriaan menyelimuti selama kegiatan berlangsung. “Menguatkan kembali semangat perjuangan wanita dalam menyikapi persoalan yang terjadi di daerah ini,” Reni Murniati salah satu perwakilan dari Korps PMII Putri PMII Kota Bandung.
Dalam kegiatan ini, Nani perwakilan dari Buruh Migran Indonesia menyampaikan beberapa pernyataan dalam diskusinya menyikapi persoalan disana. “Banyak migran wanita yang berasal dari daerah ini disebabkan diantaranya akibat daerah tempat tinggal yang sudah tidak menjanjikan keberlangsungan hidup, lahan perkebunan serta pertanian yang dialih fungsikan untuk industri yang tidak pro masyarakat sekitar.”
Ketua Organsisasi SERUNI Pangalengan Suryati menyatakan bahwa persoalan perampasan tanah masih marak terjadi. Sehingga banyak lahan tanah warga diambil oleh kelompok tertentu dan pada akhirnya warga tertindas dan dimanfaatkan kembali demi kepentingan mereka. (mukti/ubaid