Arab Saudi Minta Rakyat Irak Bersatu

Riyadh – Menteri Luar Negeri Arab Saudi Pangeran Saud Al-Faisal Kamis 13 Nopember 2014, menegaskan dukungan Kerajaan kepada Irak, dan mendesak rakyat Irak untuk bersatu.

Dalam pernyataan yang disiarkan televisi, Al-Faisal menyebut rakyat Irak agar “menjadi seperti Anda dulu”, pendukung dan pelindung kepada satu sama lain.

“Tidak diragukan lagi, Saudi adalah pelindung rakyat Irak. Saya mengatakan itu dengan tegas,” kata Menlu.

Sementara itu seperti dilansir Antara, Al-Faisal menyebut kunjungan Presiden Irak Fuad Masum ke Kerajaan, berakhir hari ini, sebagai langkah pertama untuk memulihkan “hubungan yang normal” antara kedua negara.

“Kunjungan itu membuka pintu lebar-lebar bagi para pejabat dari Arab Saudi dan Irak untuk bertemu dan mencari pengembangan hubungan bilateral,” katanya.

Selama kunjungan dua hari, Masum bertemu dengan Raja Abdullah bin Abdul Aziz Al-Saud dan para pejabat senior Arab Saudi lainnya. (ful/onk)

Terkait

Dunia Lainnya

SantriNews Network