Sambut Puasa, Kalbe Farma Buka Pusat Konsultasi Lambung

Deputy Marketing Director Consumer Health Division PT Kalbe Farma Tbk, Sinteisa Sunarjo (berdiri) didampingi Brand Manager PT Kalbe Tbk, Ariawan Eko Putranto (kiri) saat konfrensi pers di Restoran Primarasa Surabaya (dok/santrinews.com)

Surabaya – Tanggungjawab sosial PT Kalbe Farma Tbk dalam peningkatan kesehatan masyarakat terus dijalankan. Menjelang puasa kali ini, perusahan yang konsen pada kesehatan masyarakat ini membuka pusat konsultasi lambung.

Pusat Konsultasi Ahlinya Lambung (PKAL) secara resmi dilaunching menjelang bulan puasa yang ditandai dengan melaksanakan konsultasi gratis di pelataran parkir Graha Pena Surabaya mulai Kamis hari ini hingga Ahad, 29 Juni 2014 mendatang.

“Ini sebagai tanggung jawab sosial Kalbe untuk meningkatkan kesehatan masyarakat demi mewujudkan Indonesia sehat,” kata Deputy Marketing Director Consumer Health Division PT Kalbe Farma Tbk, Sinteisa Sunarjo, saat konfrennsi pers di Restoran Primarasa Jl. A Yani No. 166 – Surabaya, Kamis, 26 Juni 2014.

Sinteisa menjelaskan, PKAL adalah salah satu bagian dari Gerakan Lambung Sehat yang menjadi program sosial PT Kalbe Farma.

Sementara itu, Ariawan Eko Putranto mengatakan, sebelumnya PT Kalbe Farma mengkampanyekan tentang kesehatan lambung di beberapa kecamatan di Surabaya dengan melibatkan diantaranya ibu-ibu PKK dan Karang Taruna.

“Gangguan lambung tak bisa diremehkan,” tegas Brand Manager PT Kalbe Tbk ini.

“Saat puasa, kesehatan lambung harus menjadi perhatian karena biasanya terjadi perubahan pola makan. Apalagi saat berbuka,” kata Dr Soebagijo Adi Soelistijo, Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI) Cabang Surabaya, yang juga turut hadir.

Dalam pandangan Islam, Soebagijo, puasa sebenarnya memiliki manfaat yang besar bagi kesehatan lambung. “Cuma karena cara berbuka puasa yang tak benar, banyak orang malah mengalami gangguan lambung saat puasa,” tegasnya. (ful/onk)

Terkait

Nasional Lainnya

SantriNews Network