IPNU-IPPNU Sumenep Karantina Finalis Duta Pelajar

Sumenep – Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Sumenep menggelar pemilihan duta IPNU-IPPNU 2020.
Tujuannya dalam rangka memperluas syiar Islam berpaham Ahlusnnah waljamaah (Aswaja) di kalangan pelajar.
Baca juga: Buka Kongres IPNU-IPPNU, Jokowi: Akan Lahir Pemimpin Hebat dari Pelajar NU
Ketua PC IPNU Sumenep Zaynollah mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menjaring kader terbaik IPNU-IPPNU dengan melalui tahapan seleksi yang ketat dari tingkat kecamatan dan komisariat.
“Nantinya para duta ini akan menjalankan beberapa tugas yang fokus pada nilai-nilai ke-NU-an, kebangsaan, kebudayaan,” kata zaynollah di Sumenep, Sabtu, 17 Oktober 2020.
Ada 8 peserta kader IPNU-IPPNU, utusan dari PAC atau komisariat. Mereka dikarantina selama tiga hari dengan digempleng dengan berbagai materi.
Selama masa karantina, para finalis dibekali berbagai materi, mulai dari public speaking, materi kebudayaan, kebangsaan, pencegahan narkoba, table minner, tata busana, dan make over.
Baca juga: Advokasi Pelajar, Pamekasan Sosialisasi Program IPNU Educare
Ia menambahkan, pemilihan duta selama masa karantina melibatkan kalangan professional, mulai dari Kodim, Disbudparpora, kacong dan cebhing, akademisi, motivator dan pelaku tata rias dan busana.
Dari pemilihan duta ini diharapkan akan lahir generasi muda NU yang multi talenta dan bisa disinergikan dengan banyak hal.
Menurut Zaynollah, salah satu tugas duta ini adalah mengkampanyekan bahaya laten narkoba di kalangan pelajar. (rus/onk)