Silatnas Alumni TBS Kudus Kukuhkan Aswaja sebagai Pagar Nusantara

Logo Silatnas Alumni TBS Kudus (santrinews.com/ist)

Kudus – Silaturrahim Nasional (Silatnas) dan Ngaji Bareng Masyayikh Madrasah TBS Kudus, bakal dihadiri ribuan alumni yang berasal dari berbagai angkatan. Kegiatan dalam rangka peringatan 90 tahun Madrasah TBS Kudus ini rencana berlangsung pada 23 Juli 2016 mendatang.

Bertempat di Gedung Madrasah TBS Kudus, Jl KH Turaichan Adjhuri No 23 Kudus, kegiatan bertema “Aswaja Pagar Nusantara” ini juga akan dihadiri para masyayikh dan guru Madrasah TBS Kudus. Mereka diantaranya KH Choirozyad TA (putra almarhum KH Turaichan Adjhuri, ahli falak nasional), KH Muhammad Ulil Albab Arwani (putra almarhum KH Arwani Amin, ulama kharismatik Kudus bidang Al-Qur’an), KH Muhammad Arifin Fanani, KH Hasan Fauzi, dan KH Musthofa Imron S.HI.

Dalam kesempatan itu, siang hari rencana akan membahas beberapa hal seperti bagaimana peran alumni kepada madrasah. Pembahasan terbagi dalam empat Forum Grup Discussion (FGD). Diantara poin dalam FGD tersebut adalah pembahasan jaringan alumni, upgrade database alumni tiap angkatan, kemandirian ekonomi dan konseling Aswaja kepada alumni.

“Forum ini diadakan sebelum acara ngaji bareng masyayikh Madrasah TBS pada malam harinya hingga selesai,” kata ketua panitia, Arif Musta’in, dalam keterangan tertulisnya, Ahad, 17 Juli 2016.

Arif menambahkan, bila ada alumni Madrasah TBS Kudus yang bersedia membantu kelancaran acara, panitia menyediakan rekening transfer melalui rekening bendahara panitia. Ada dua rekening yang bisa dituju, BRI: 5928-01-002637-52-9 (An. Charis Rohman) atau ke BNI: 0335317112 (An. Charis Rohman).

“Jika ada alumni yang sudah melakukan transfer, silahkan konfirmasi langsung ke 085726826747 (SMS/WA),” pungkasnya. (rus/onk)

Terkait

Daerah Lainnya

SantriNews Network