PBNU: Kongres IPNU Tidak Boleh Seperti HMI

Boyolali – Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Helmy Faishal Zeini menghimbau agar Kongres IPNU-IPPNU tidak seperti Kongres HMI yang tak memakan banyak waktu dan banyak masalah.

“Jangan sampai kongres ini tak kunjung selesai dan terindikasi politik uang seperti kongres HMI,” kata Helmy saat menyambuatan di acara pembukaan Kongres IPNU-IPPNU, Sabtu, 5 Desember 2015.

Kongres berlangsung sejak Jumat hingga Sabtu mendatang di Asrama Haji Donuhudan, Boyolali, Jawa Tengah.

Hilmy juga memberikan arahan mengenai batas usia calon ketua umum PP IPNU. Sesuai surat edaran yang dikeluarkan PBNU, batas usia maksimal 27 tahun.

“Jadi yang berusia di atas itu, namun masih ngotot untuk maju, maka harus siap menerima sanksi PBNU,” jelasnya. (shir/jaz)

Terkait

Nasional Lainnya

SantriNews Network