Wakil Bupati Jember Mendukung GP Ansor Tolak Paham Radikal
Abdul Muqit Wakil Bupati Jember (santrinews/ist)
Jember – Abdul Muqit Arif menghadiri Apel Kebangsaan Lawan Radikalisme Tolak Khilafah yang digelar Gerakan Pemuda Ansor, di alun-alun Kabupaten Jember, Jumat 10 Februari 2017
sebagai Wakil Bupati turut mendukung langkah Gerakan Pemuda Ansor mempertahankan Negara Kesatuan RI dari ancaman radikalisme. Dia menginginkan semua pihak bersatu menghadapi ancaman tersebut.ujarnya
“Ansor bagian tidak terpisahkan dalam perjuangan kemerdekaan,” kata Muqit. Selama ini sebagai organisasi kepemudaan di bawah Nahdlatul Ulama, Gerakan Ansor memberikan perhatian terhadap NKRI.
Muqit melihat apel tersebut sebagai pernyataan Ansor untuk mempertahankan NKRI. “Saya kira untuk menghalau gerakan radikal juga bisa dalam bentuk opini dan penyebaran paham-paham. Untuk menghalau gerakan semacam ini harus dari berbagai aspek, dengan berbagai cara. Mungkin elemen lain dengan cara yang mereka miliki,” katanya.
“Pemerintah sudah jelas. Kami berpedoman dengan peraturan yang ada, termasuk membina generasi muda dengan gerakan bela negara,” kata Muqit (rus/bejat)