KH Said Aqil: NU dan Muhammadiyah Komitmen Jaga Keutuhan NKRI

Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj (santrinews.com/dok)

Jakarta – Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siradj menegaskan peranan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) di sebuah negara sangat vital. Tidak sebatas dalam pemberdayaan masyarakat, tapi Ormas juga perekat dalam menjaga keutuhan negara.

“Di Eropa misalnya, jamaah geraja yang menjadi civil society perekat bangsa, dan di Indonesia ada NU, Muhammadiyah, dan Ormas-Ormas lain yang memiliki komitmen terhadap keutuhan NKRI,” ujar Kiai Said dalam Halaqoh Ulama bertema “˜NU dan Indonesia: Tantangan ke Depan Perkembangan Umat dan Bangsa’ di Jakarta, Selasa 19 Mei 2015.

Halaqoh Ulama dilaksanakan dengan menghadirkan sejumlah pengurus wilayah dan cabang Nahdlatul Ulama dari Provinsi Banten, DKI Jakarta, Kota dan Kabupaten Bekasi, Bogor, dan Depok. Acara tersebut juga dihadiri sejumlah pengurus Lembaga, Lajnah, dan Badan Otonom di lingkungan PBNU.

Ditambahkan oleh Kang Said, demikian Kiai Said dalam kesehariannya, sekuat apapun sebuah negara tetap membutuhkan peranan Ormas. “Di Timur Tengah tidak ada Ormas, jika terjadi konflik maka suku yang berhadap-hadapan yang ujung-ujungnya bedil, dan itu pasti berkepanjangan,” tambahnya.

Menurut Kang Said seperti dilansir Okezone, peranan Ormas tidak sebatas membantu pemberdayaan masyarakat dan perekat dalam upaya menjaga keutuhan sebuah negara, akan tetapi juga menjadi benteng moralitas.

“Oleh karena itu salah satu syarat menjadi pemimpin Ormas adalah mampu menjaga moral, bukan hanya moral pribadi, tapi juga moral massa Ormas yang dipimpinnya,” tegasnya. (us/saif)

Terkait

Nasional Lainnya

SantriNews Network