KH Shiddiq: NU dan Pesantren Tambakberas Tak Bisa Dipisahkan

Surabaya – Wakil Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur KH M Shiddiq mengatakan, keberadaan NU tidak dapat dipisahkan dari Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas Jombang.

“Karena salah satu pelopor, pendiri dan pegiat NU adalah KH Abdul Wahab Chasbullah yang nota bene berasal dari Pondok Pesantren Bahrul Ulum,” kata Kiai Shiddiq, saat menerima kunjungan beberapa santri dari Pondok Pesantren Bahrul Ulum, di Kantor PWNU Jatim, Jalan Masjid Al-Akbar Timur 9 Surabaya, Sabtu, 27 Desember 2014.

Karena itu, Kiai Shiddiq berharap agar para santri Tambakberas bisa meniru kiprah dari KH Abdul Wahab Chasbullah atau Mbah Wahab yang mendermabhaktikan hidupnya dengan berkhidmat di NU.

“Kalau bisa, ada dari kalian yang nantinya akan menjadi pengurus PWNU Jatim, bahkan sebagai rais atau ketua,” katanya disambut aplaus hadirin.

Kunjungan para santri dari Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas itu untuk mengisi hari libur panjang. Selain Kiai Shiddiq, mereka juga ditemui pengurus harian PWNU lainnya, yakni KH Abdurrahman Navis dan H Husnul Yakin. (saif/ahay)

Terkait

Daerah Lainnya

SantriNews Network